Bupati Barsel H. Eddy Raya Samsuri Pimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila
Peserta upacara, terdiri dari ratusan PNS, Satuan Kodim 1012 Buntok, Satuan Polres Barsel, TNI, serta pelajar dan mahasiswa setempat.
Kegiatan tersebut di inspekturi Bupati Barsel H. Eddy Raya Samsuri dengan mengenakan ikat kepala pita Merah Putih.
Tampak hadir pula, seluruh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) dan sejumlah ketua Organisasi Masyarakat di Barsel.
Dalam kesempatan itu Eddy Raya membacakan sambutan tertulis Presiden RI Joko Widodo untuk peringatan hari lahir Pancasila.
“Pancasila adalah berkah yang indah yang diberikan Tuhan Yang Maha Esa kepada bangsa kita,” ujar Eddy mengutip sambutan Jokowi.
Dengan berlandaskan Pancasila, lanjut Bupati, masyarakat kita diharapkan mampu untuk menjaga dan memelihara keutuhan persatuan dan kesatuan, dalam hidup berbangsa dan bernegara.
“Melalui peringatan ini, kita sangat berharap, akan memberi manfaat dan makna khusus, agar kita tidak mudah untuk terprovokasi atau teradudomba oleh oknum–oknum yang tidak bertanggungjawab,” tegas Eddy Raya.
(https://indonesiaexpres.com/2018/06/01/bupati-barsel-h-eddy-raya-samsuri-pimpin-upacara-peringati-hari-lahir-pancasila/)